Monterado, 24-25 Maret 2022
Salah satu agenda Paroki St. Montfort dalam mengisi Tahun Misi Asia-Oseania ialah memperkenalkan Bunda Maria dalam Karya Keselamatan kepada umat paroki Monterado. Latar belakang pemilihan tema ini sesungguhnya lahir dari permintaan umat sendiri. Mereka seringkali mengeluh kepada kami perihal pertanyaan klasik dari saudara-saudari Gereja terpisah tentang mengapa orang Katolik harus menghormati Bunda Maria dan mengucapkan doa Rosario. Berkat Penyelenggaraan Ilahi, jawaban akan keluhan umat itu terjawab pada saat pembukaan tahun misi di Rumah Misi Deo Soli pada tanggal 31 Januari yang lalu. Ketika tim animasi misi bertanya tentang kegiatan apa yang bisa dibuat di Paroki Monterado untuk mengisi tahun Misi Asia-Oseania, tim pastoral Monterado menawarkan untuk berbicara tentang Bunda Maria dalam tata keselamatan dan tanggal yang dipilih ialah 25 Maret bertepatan dengan Hari Raya Kabar Sukacita. Dalam menentukan pembicara, saya menghubungi Pastor Paroki via WA, dan pada saat itu juga beliau meminta Pastor Rafael Lepen, SMM sebagai pembicaranya. Penting untuk diingat bahwa, kegiatan yang dilaksanakan oleh Paroki Monterado ini memenuhi salah satu poin penting dalam tahun misi ini, yakni: “Mempromosikan Bakti yang Sejati kepada Maria”.
Seminar Bersama Orang Muda Katolik (OMK)
Pastor Rafael bersama Br. Niko tiba di pastoran Monterado pada tanggal 23 Maret. Tidak ada penjemputan adat secara khusus. Mereka disambut oleh anggota komunitas, Pastor Stef dan Pastor Hiro dengan jamuan makan siang bersama. Keesokann harinya, yakni pada tanggal 24 Maret diadakan seminar dengan OMK yang dimulai pada pukul 18.00 WIB. Tema yang diusulkan oleh P. Rafael sebagai pembicara ialah, “Perawan Maria: Teladan Tokoh Muda”. Empat poin pokok yang diusulkan oleh pembicara kepada OMK Monterado dalam meneladani Maria, yakni: Dalam usia muda menyerahkan diri kepada Tuhan, Maria menerima tantangan yang luar biasa, Maria tidak egois dan tidak besar kepala, dan Maria menyampaikan pesan yang benar.
Anak-anak OMK yang hadir mengikuti dengan penuh antusiasme proses seminar yang dilaksanakan pada hari ini. Hal itu nampak dalam dinamika seminar yang sangat interaktif. Rekan-rekan muda yang hadir memberikan pertanyaan-pertanyaan luar biasa di dalam menanggapi materi yang diberikan oleh P. Rafael. Peserta yang hadir di dalam kegiatan ini berjumlah 60 orang. Kegiatan seminar ini berkahir pada pukul 20.30 WIB. Kegiatan dilanjutkan dengan makan malam bersama. Bersamaan dengan kegiatan ini, dilangsungkan pula evaluasi pelaksanaan Ekaristi Kaum Muda yang dilaksanakan pada tanggal 28 Februari yang telah lewat. Suasana persaudaraan dan kekeluargaan sangat tampak di dalam diri anak-anak OMK selama kegiatan seminar dan ramah tamah.
Seminar Bersama Umat
Sesuai dengan jadwal yang sudah di buat, pada tanggal 25 Maret dilangsungkan kegiatan seminar bersama umat. Pastor Rafael mengajukan tema “Maria dan Pembaktian Diri menurut Montfort” kepada umat Paroki Monterado yang hadir di dalam kegiatan ini. Beliau secara luar biasa mengupas tuntas tema ini, secara khusus tentang Maria yang dilihat dari sudut pandang Bunda Maria di dalam Kitab Suci, Relasi Bunda Maria dengan Allah Tritunggal, Relasi Maria dengan Kristus dan Roh Kudus, serta Pembaktian Diri kepada Yesus melalui Maria menurut Ajaran St. Montfort.
Umat yang hadir di dalam kegiatan ini berjumlah hampir 200 orang. Mereka sangat antusias dan menikmati keberlangsungan proses seminar. Partisipasi mereka di dalam bertanya dan membangun suasana dialog dengan pemateri menjadikan dinamika seminar sangat hidup. Menarik bahwa, umat yang hadir mengikuti kegiatan ini dengan penuh perhatian dan ketenangan yang sangat tinggi. Selain karena dilatarbelakangi oleh pergulatan mereka sebagaimana yang disinggung dalam latar belakan pemilihan tema ini, konsentrasi tinggi yang mereka miliki juga lahir dari cara pembicara menyajikan materi dengan sangat baik dan menarik. Kegiatan seminar marial ini selesai pada pukul 18.55 WIB. Kegiatan dilanjutkan dengan Misa Hari Raya Kabar Sukacita dan makan malam bersama. Misa dipimpin langsung oleh P. Rafael sebagai selebran utamanya dengan P. Stef sebagai konselebrannya.
Tim Pastoral Paroki St. Montfort Monterado sangat bersyukur dan berterimkasih kepada P. Rafael dan Br. Niko yang telah berkenan hadir di dalam kegiatan seminar Marial ini. Salah satu pergulatan umat terjawab dengan kegiatan ini. Pasalnya akan ada ada banyak para penyambung lidah dalam menjelaskan dan menjawab persoalan-persoalan yang mereka hadapi dalam kaitannya dengan pentingnya berdoa rosario dan kedudukan serta peran Bunda Maria di dalam tata dan rencana keselamatan Allah.