SAINT LAURENT-SUR-SEVRE, Prancis – Setelah jeda dua tahun akibat pandemi Covid-19, Formasi Internasional Montfortan sekali lagi menyambut para anggota dan rekan awam dari tiga Kongregasi Keluarga Montfortan. Sesi FIM berbahasa Prancis berlangsung di rumah Induk Putri Kebijaksanaan di Saint Laurent-sur-Sèvre dari 1 Juli hingga 14 Agustus 2022. Kegembiraan sangat terasa pada saat penyambutan.
Pada tanggal 2 Juli, kelompok yang terdiri dari para Imam Montfortan, Bruder Santo Gabriel, Puteri Kebijaksanaan dan umat awam, Sahabat Kebijaksanaan, Rekan Bruder dan Imam Montfortan yang datang dari 13 negara, bertemu untuk hari pengenalan dan pengorganisasian. Br. Maurice HERAULT, FSG, P. Joji KALARICKAL, SMM, Br. Jean-Marie NDOUR, FSG dan Sr. Marie-Reine GAUTHIER, FDLS akan memastikan fasilitasi dan pendampingan kelompok selama formasi. Dalam sambutan pembukaan, Tim mengajak para peserta, selain mengenal tempat-tempat bersejarah, untuk masuk sepenuhnya ke dalam pengalaman spiritual.
Pada peluncuran resmi pada hari Minggu, 3 Juli, kelompok itu disambut para anggota Dewan Umum. Pagi harinya, Sr. Isabelle RETAILLEAU, Vikaris Jenderal Putri Kebijaksanaan dan Br. Jean Paul NDOUR, Penasihat Umum Bruder St. Gabriel menyampaikan pesan para Superior Jenderal.
Di hadapan para peserta FIM, Bruder John Kallarackal, Pemimpin Umum bruder St. Gabriel, mengucapkan terima kasih kepada panitia penyelenggara yang dipimpin oleh tiga Anggota Dewan Umum, P. Arnold SUHARDI, SMM, Br. Jean Paul NDOUR, FSG dan Sr. Antonella, FDLS. Dalam pesannya, Br. Kallarackal berkata: “Formasi Montfortian Internasional dimaksudkan untuk menjadi waktu bagi para peserta untuk membaca kembali sejarah pribadi mereka dalam terang Spiritualitas untuk menyesuaikannya kembali, untuk hidup lebih baik dan menyaksikannya dalam kehidupan mereka. FIM juga bertujuan untuk mempersiapkan anggota dari tiga Kongregasi dan umat awam untuk menyebarkan spiritualitas dan misi Montforian dengan mengintegrasikan kekhususan dari tiga konggregasi.”
Dalam pesannya, atas nama Sr. Rani KURIAN, Pemimpin Umum Puteri Kebijaksanaan, Sr. Isabelle mengajak para peserta untuk mengambil landasan dari panggilan mereka di dasar pengalaman spiritual yang saling ketergantungan dan persekutuan yang akan mereka jalani.
Perayaan Ekaristi, yang disiapkan oleh para peserta, dirayakan di Kapel Pendiri di hadapan para Suster Rumah Induk, Sr. Thérèse FABIEN, FDLS, Konselor Provinsi Prancis, Br. Yvan PASSEBON, FSG, Pemimpin Provinsi dan tamu lainnya. Dalam homilinya, P. Joji KALARICKAL, SMM, selebran utama mengatakan: “Ketika Yesus memanggil, dia berkata, ikuti Aku. Setelah formasi awal dengan Yesus, dia berkata ‘pergi dan beritakan’. Kami di sini untuk FIM untuk mengikuti Yesus sebagaimana pendiri kami tercinta Montfort dan Marie Louise menunjukkan kepada kita. Setelah formasi ini, kita diutus untuk membagikan dan mewartakan pengalaman kabar baik ini kepada orang lain. Pemberitaan Injil adalah panggilan Yesus kepada kita semua.”
Ziarah telah dimulai. Masing-masing peserta mengenakan ransel, sepatu, dan mengikuti jejak Kristus Sang Kebijaksanaan yang memimpin mereka dalam perjalanan interior mereka.
Sr. Marie-Reine GAUTHIER, FDLS